Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi Pilihan

Di Pantai Buleleng

27 Februari 2024   12:20 Diperbarui: 27 Februari 2024   12:34 81 9
Di Pantai Buleleng

Ada yang tersisa di pantai ini
Sepasang mata membuka rindu
Sepasang hati membalut cinta
Sepasang kaki tinggalkan jejak
Dan sepasang janji
Yang tidak ditepati

Kita harus berpisah
Ketika angin berhembus
Ketika riak gelombang datang
Karena itu kita katakan badai
Memisahkan apa yang lama kita sembunyikan

Sudah terlalu lama
Tapi guratanmu tersisa di bulir pasir
Terlihat senyum nan ranum
Tergores lentik bulu mata
Terpatri lesung pipitmu
Ketika aku mengenangmu

#indah_80an

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun