Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

What Is Reality?

6 Mei 2013   16:17 Diperbarui: 24 Juni 2015   14:01 94 0
Menurut kamus arti reality adalah: The world or the state of things as they actually exist atau A thing that is actually experienced or seen. Dengan kata lain AKTUAL - FAKTA - KEBENARAN. Jadi realita bagi masing-masing orang mungkin saja berbeda, karena apa yang dilihat dan dialami belum tentu sama, semuanya tergantung sudut pandang.

Terlebih kita masing-masing hidup dalam realita tersendiri, ada milyaran realitas lain yang tidak kita ketahui keberadaannya, Saya dan Anda pun memiliki hidup yang berbeda. Adalah tidak mungkin bagi kita untuk mengetahui segala hal secara keseluruhan di muka bumi dengan mendetail. Dengan kata lain yang tidak kita ketahui saat ini bukan berarti benar-benar tidak ada, hanya realita kita yang belum sampai kesana. Hal-hal yang tiada pada akhirnya seiring waktu, kita sadari itu ada. Hal ini menyadarkan saya bahwa KENYATAAN buat saya dan orang lain tidaklah sama.

Mungkin itulah sebabnya suatu norma universal ditegakkan, atau untuk itulah terjadi perpecahan norma, karena norma universal tidak sesuai dengan keadaan sebagian orang.

Hidup kita adalah sebuah kepingan kehidupan yang bertebaran di muka bumi. Sebuah realitas diantara berbagai realitas yang muncul. Kadang realitas kita bertabrakan dan saling memotong, atau bahkan berjalan bersisian, tapi tetap kita punya jalur masing-masing. Lalu dimanakah kita tempatkan mimpi? Apakah ia semacam hiper realitas?
*sila intipp juga tulisan di dev1ra.wordpress.com

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun