Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi

Hadirmu

5 November 2024   02:17 Diperbarui: 5 November 2024   02:40 43 1
Nak, dirimu adalah cinta
Lembar kehidupan yang memberiku arti
Darimu aku belajar mendefinisikan bahagia
Lebih dari sekedar tawa tanpa makna

Kau adalah warna dari pagi yang kunanti
Senyum dan celotehmu adalah rinduku kini
Seperti tapak kakimu yang melangkah dan berlari
Meninggalkan waktu membawamu beranjak dewasa

Hadirmu ......
T' lah menjadikan bukan tentangku
Ketika luka dan kecewamu adalah airmataku
Tawa bahagiamu adalah hidupku
Menjadikan kata-kata lebih dari sekedar aksara
Aku menyebutnya cinta

Hadirmu ......
Izinkanku memeluk waktuku
Bagiku, kau tetap putri kecilku
Lahir dari rahimku, dan menjadikanku ibu
Walau waktu bergulir
Walau aku berakhir


Selamat ulang tahun putriku tercinta, hadirmu.



Bandung, 5 November 2024

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun