Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosok

Pesona Al-Khawarizmi dengan Matematika-nya

24 Juni 2023   11:20 Diperbarui: 24 Juni 2023   11:28 412 1
Sosok Al-Khawarizmi atau Abdullah Muhammad bin Musa al-Khawarizmi merupakan sosok yang tak lagi asing dalam dunia matematika. Beliau merupakan seorang ahli matematika berdarah Persia yang memiliki segudang karya. Sangking banyaknya karya beliau, sampai-sampai banyak orang menjulukinya sebagai “The Father of Mathematics” atau Bapak Matematika. Selain matematika, Al-Khawarizmi juga dikenal sebagai ahli dalam ilmu astronomi, astrologi, geografi, dan ilmu lainnya. Semasa mudanya Al-Khawarizmi banyak menghabiskan waktunya sebagai seorang pengajar di kota Bagdhad. Beliau juga turut andil dan tergabung dalam lembaga penerjemah, pusat penelitian ilmu pengetahuan, dan perpustakaan besar (Bayt Al-Hikmah) yang saat itu didirikan oleh Harun Al-Rasyid di kota Bagdhad. Dari sini lah beliau memulai karirnya sebagai seorang ilmuwan yang jenius, hingga akhirnya banyak melahirkan karya-karya yang luar biasa dan mempesona.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun