Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

Serba Serbi Belajar Daring

27 April 2021   08:47 Diperbarui: 29 April 2021   11:58 340 1
Di masa pandemi Covid-19 ini kita semua tahu bahwa berbagai macam fasilitas publik tidak beroperasi secara normal seperti biasanya, salah satunya yaitu bidang pendidikan. Banyak temuan temuan baru mengenai pembelajaran yang di lakukan di masa pandemi ini, tentunya ada kelebihan dan kekurangan yang beriringan dengan kondisi sosial masyarakat yang di hadapkan dengan pandemi . Berbagai macam upaya di lakukan pemerintah untuk mengatasi permasalahan dalam dunia pendidikan agar kegiatan belajar mengajar tetap dapat di laksanakan, salah satunya yaitu dengan Pembelajaran Daring(Dalam Jaringan). Pembelajaran daring dilakukan secara online melalui internet, dengan berbagai macam media dan juga metode seperti website E-Learning, zoom meeting, google meet,Quizziz dan masih banyak lagi. Mengenai hal ini pemerintah juga menyediakan bantuan berupa kuota belajar untuk pendidik dan peserta didik. Berjalannya pembelajaran daring ini tidak semudah yang di bayangkan, tidak sedikit dari kita baik siswa maupun guru yang mengeluhkan metode pembelajaran seperti ini di terapkan, tetapi tidak dapat dipungkiri pula keadaan membuat kita harus berlapang dada dengan menjalankan kewajiban sebagai pendidik ataupun peserta didik.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun