Mohon tunggu...
KOMENTAR
Lyfe

Fox Mendingan Urusin X-MEN Aja deh

15 Agustus 2015   07:18 Diperbarui: 15 Agustus 2015   07:23 499 1
Entah apa yang ada di pikiran 21th Century Fox saat mengerjakan proyek reboot Fantastic Four. Menunjuk sutradara yang minim pengalaman membesut film berbajet besar, jalan cerita yang melenceng jauh dari versi orisinilnya, bahkan penunjukkan castnya pun seperti sebuah 'penghinaan' atau lebih tepatnya 'pembunuhan karakter' yang pastinya membuat fans Fantastic Four menangis. Hasilnya bisa kita lihat dari The Fantastic Four yang menuai banyak kritikan. Cerita yang nyeleneh (atau bisa dibilang aneh), chemistry antar pemain yang kurang klop, alur cerita yang sangat dipaksakan dan CGI yang kasar untuk film bergenre superhero (oh man, this is 2015) menjadi nilai minus dari film ini. Well harus diakui bahwa Fox memang sedang kejar setoran hanya agar lisensi Fantastic Four tidak kembali ke Marvel. Selain itu, Fox memang lebih menganakemaskan X-MEN, superhero yang rights-nya juga mereka dapatkan dari Marvel, karena lebih sukses secara finansial.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun