Mohon tunggu...
KOMENTAR
Travel Story Artikel Utama

Kenapa Istanbul Harus Masuk List Wajib Destinasi Tujuan Wisata Kita?

17 April 2015   18:48 Diperbarui: 17 Juni 2015   07:58 141 1
Kenapa Istanbul harus masuk list wajib destinasi tujuan wisata kita?

Keluar negeriiiiiii! Munculnya fenomena para traveler yang melakukan perjalanan bertajuk backpacker menjadi fenomena unik tersendiri hari-hari ini. Bahkan beragam komunitas backpacker bermunculan, menariknya komunitas backpacker ini buka sembarang komunitas backpacker, tetapi komunitas backpacker keluar negeri, backpacker dunia. Kini seolah backpacker keluar neegri menjadi gaya hidup tersendiri.  Hal ini semakin digandrungi masyarakat dengan semakin tumbuh menjamurnya layanan pesawat Low Cost Carrier, sebut saja Air Asia, TigerAirways, dan QatarAirways.

Saya sepakat bahwa dewasa ini, keluar negeri bukanlah barang mahal, karena dengan bermodal 300ribu rupiah bahkan kita bisa pulang-pergi Sigapura-Indonesia, belum lagi kadang banyak maskapai yang berani menawarkan harga 0 rupiah untuk rute tertentu ketika sedang musim promo, meskipun tentu harus bersusah payah memesan jauh-jauh hari.

Tiap orang memiliki pertimbangan tersendiri negara mana yang menjadi tempat favoritnya dalam melakukan perjalanan, hal ini tergantung dari tujuan dan passionnya, apakah berburu cerita sejarah, budaya atau untuk shopping.

Bagi saya terdapat berbagai alasan kenapa kita wajib mengunjungi Istanbul Turki. Istanbul menawarkan beragam berbagai jenis wisata, mulai dari sejarah, budaya, kuliner hingga shopping. Mengapa Istanbul menjadi salah satu negara yang wajiib masuk list Anda untuk dikunjungi?

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun