Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ruang Kelas

Kampus UNUGIRI Bojonegoro Laksanakan Peletakan Batu Pertama Gedung Santoso Hardjosuwito

30 Maret 2022   22:25 Diperbarui: 30 Maret 2022   22:29 353 0
Kampus UNUGIRI Bojonegoro laksanakan Peletakan Batu Pertama Gedung Santoso Hardjosuwito

Kegiatan ini merupakan peletakan batu pertama dari pembebasan lahan sebesar Enam Milyar, yang berlangsung di kampus Unugiri pada Rabu, (40/03/2022).

Turut hadir dalam peletakan batu pertama ini yaitu, Bapak Supramu Santoso, Bapak Suprapto Santoso, Bapak Totok, Bapak Krisna dan Bapak Naryono dari Tim Pro, Bapak Basuki, Rais Syuriah KH. Maemun Syafii, Tanfidziyah dr. Chalid Ubed, Rektorat UNUGIRI, Pimpinan BRI Bojonegoro, BPP UNUGIRI, Dinas Pendidikan, Pimpinan BSI, dan juga Kementerian Agama Bojonegoro. Besar harapannya dalam peletakan batu pertama ini, pembangunan gedung di kampus unugiri kian melesat, dan dapat bermanfaat dalam proses pembelajaran.

K.M. Jauharul Ma’arif, M.Pd.I., menuturkan dalam sambutannya, “Melalui do'a bersama ini, pembangunan berjalan lancar, terimakasih atas segala dukungan dan bantuannya terhadap bidang pendidikan, khususnya di kampus kami, Unugiri. Serta terimkasih pula kepada pihak terkait yang sudah bersinergi bersama kami,” tuturnya.

Dilanjutkan Sambutan dari Pak Supramu Santoso, “Demi mencetak generasi Hebat berilmu berkarakter bertaqwa, mencetak manusia yang cinta akan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), pembangunan gedung ini adalah satu bentuk kecil tujuan kami untuk Amal jariyah kedua orang tua kami,” tutur Bapak Supramu Santoso.

Setiap orang bisa besar, pinter, maju, sukses, berhasil. Kuncinya adalah dengan Basic education, zakat, dan shodaqoh, tambahnya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun