Mohon tunggu...
KOMENTAR
Worklife

Menyusuri Jalan Berliku Karir Data Analyst Indonesia: Menghadapi Ketimpangan Antara Harapan dan Kenyataan

16 April 2024   15:37 Diperbarui: 16 April 2024   15:39 104 0
Apa itu sebenarnya Data Analyst? Mereka adalah individu yang ahli dalam melakukan riset dan analisis terhadap berbagai informasi menggunakan perangkat analisis data seperti Excel, SQL, Python, dan kemampuan visualisasi data dengan menggunakan Power BI atau Tableau. Tugas utama seorang analis data meliputi analisis data berbasis angka, pengolahan data, serta penyusunan laporan yang dapat dipahami dengan mudah oleh perusahaan. Selain itu, hasil analisis data ini juga dimanfaatkan oleh perusahaan untuk mengambil keputusan yang lebih baik terkait dengan berbagai aspek seperti strategi penjualan dan pemasaran.

Dalam beberapa tahun terakhir, semakin banyaknya artikel, video, atau testimonial yang menggugah minat masyarakat, terutama kalangan mahasiswa dan pekerja, untuk memilih karir sebagai Data Analyst. Daya tarik gaji yang menjanjikan, fleksibilitas kerja, dan peluang karir yang luas menjadi faktor utama yang menarik perhatian. Namun, disadari pula bahwa popularitas profesi ini telah menciptakan sebuah tren baru. Banyaknya bootcamp, kursus, bahkan program studi di perguruan tinggi yang khusus membuka kelas untuk analisis data menunjukkan lonjakan minat yang signifikan. Namun, kesenjangan antara jumlah tenaga kerja yang tersedia dan permintaan dari industri di Indonesia menjadi tantangan tersendiri dalam mencari pekerjaan sebagai seorang analis data.

Tidak hanya itu, selain pertumbuhan organik permintaan akan analis data di berbagai industri yang tidak diimbangi dengan peningkatan pasokan yang dihasilkan oleh institusi pendidikan seperti bootcamp, kita juga menghadapi fenomena yang dikenal sebagai "tech winter". Fenomena ini merujuk pada periode ketika aktivitas startup teknologi mengalami penurunan drastis karena menurunnya minat investor terhadap startup berbasis teknologi. Hal ini telah melanda secara global, termasuk di Indonesia. Maka dari itu, penting untuk memahami makna dari fenomena tech winter ini dan mencari solusi bagaimana mengatasi tantangan yang dihadapi. Mari kita bahas lebih lanjut.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun