Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ruang Kelas

Mahasiswa KKN UM Kuningan di Desa Cibuntu Siap Bangun Kolaborasi bersama Pemdes dan Masyarakat

17 Juli 2024   21:44 Diperbarui: 17 Juli 2024   22:22 84 0
Kuningan -- Rabu, 17 Juli 2024 kelompok KKN dari Universitas Muhammadiyah Kuningan yang sedang melaksanakan KKN  di Desa Cibuntu, Kec. Cigandamekar, Kab. Kuningan mengadakan acara ceremonial sebagai bentuk penerimaan mahasiswa KKN di Desa Cibuntu oleh Kepala Desa dan jajaran aparatur desa Cibuntu, dalam acara tersebut dihadiri oleh bapak Dadang Cunandar, M.Pd selaku Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) kelompok KKN di Desa Cibuntu dan sebagai perwakilan dari kampus Universitas Muhammadiyah Kuningan, Kepala Desa Cibuntu Bapak Jajang Rojah Walik Yuwono, aparatur Desa, Ketua BPD, Ketua LPM, TP-PKK, Tokoh masyarakat desa Cibuntu, serta Mahasiswa/i Universitas Muhammadiyah Kuningan yang berjumlah 18 orang.

Sodara Egi Hidayat selaku Ketua Kelompok KKN desa Cibuntu menyampaikan sambutan yang berisi ucapan terima kasih kepada masyarakat desa Cibuntu yang telah menerima mahasiswa/i dengan baik, serta memohon bantuan dan kerja sama kepada Kepala Desa serta Masyarakat desa Cibuntu untuk kelangsungan kegiatan KKN.

Dan ada beberapa kalimat yang digaris bawahi oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) dan bapak Kepala Desa Cibuntu yakni "Kepada mahasiswa/i untuk bisa segera beradaptasi dengan lingkungan masyarakat Desa Cibuntu"
Setelah sambutan-sambutan yang disampaikan, acara ini berlangsung secara baik dan di tutup oleh do'a yang dipimpin oleh K.H Ulaemi sebagai tokoh masyarakat Desa Cibuntu.

Penulis: Azmi Abu Ridzik

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun