Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi

Aku Minta Tangan Tuhan

10 Desember 2011   09:46 Diperbarui: 25 Juni 2015   22:35 64 1
Berbelas kasih

berkasih dalam cinta

merenung dalam duka

melega dalam asa

Tuhan ku yang Kuasa

aku hanya onggokan daging yang Kau nyawakan

aku hanya rasa yang Kau tiup kan

Aku minta tangan Tuhan

untuk merangkul sesama

mmengasihi yang papa

aku minta Tangan Tuhan

untuk membagi welas kasih yang tak hingga

Aku minta tangan Mu Tuhan

karena aku manusia hina

aku meminta pada Mu Tuhan

sebab aku tiada daya

Tuhan

Tuhan ku yang kuasa

beri aku tangan

tangan yang berkasih sayang

tangan yang tanpa dendam

Semoga dibekahi Tuhan

GBU ....

Jalan Braga Bandung, Ketika Bebas Kendaraan!

7 bulan yang lalu
KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun