Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

Mau Kartu Pos dari Seluruh Indonesia dong...

29 Maret 2012   09:59 Diperbarui: 25 Juni 2015   07:18 383 0
2 bulan ini saya terserang demam yaitu: hobi berkirim kartu pos.

Walaupun newbie,  saya sangat bersemangat melakukan hobi baru ini. Rasanya sangat berdebar-debar setiap mendapat kiriman kartu pos. Sejauh ini saya sudah mengumpulkan 15 kartu pos, tapi  tidak ada satupun yang berasal dari Indonesia semuanya dari luar negeri (separo diantaranya dari kota-kota di Netherlands).

Kecewa sih tidak, hanya miris saja dengan nasib PT.Pos Indonesia. Tiba-tiba timbul keinginan untuk mengumpulkan kartu pos dari negri tercinta ini, sekaligus membangkitkan kembali gairah untuk berkorespondensi.  Bagaimana caranya? ya tentu saja dengan barter (saling berkirim kartu pos)! ^^

Syaratnya:


  • Kartu pos harus menggambarkan identitas kota asal teman-teman.
  • Teman-teman bebas menulis apa saja pada kartu posnya.
  • Wajib mencantumkan nama dan alamat teman-teman dengan jelas (supaya tidak bingung balasnya).
  • Kartu pos dikirim tanpa amplop, berperangko dan dicap oleh kantor pos setempat. (FYI untuk tarif perangko ke seluruh Indonesia Rp. 2000,-).
  • Setelah itu tinggal menunggu balasan dari saya (karena saya dari surabaya, maka saya akan mengirimkan kartu pos bergambar kota surabaya).
KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun