Mohon tunggu...
KOMENTAR
Balap Pilihan

F-Duct Mobil F1

14 Maret 2023   06:10 Diperbarui: 14 Maret 2023   17:37 1031 10
Gaya downforce (tekan bawah) dan drag (tarik udara) adalah dua komponen aerodinamika yang harus diseimbangkan Mobil F1. Gaya downfroce membuat mobil cepat di tikungan tapi lambat di jalur lurus sebab gaya drag yang dihasilkan.

Para Insinyur F1 berusaha menyeimbangkan dua komponen tersebut, supaya mobil mereka cepat di jalur lurus dan tikungan. Salah satu inovasi genius dari masalah ini adalah sistem F duct yang diperkenalkan tim McLaren di musim 2010.

Sebelum musim 2022, gaya downforce mobil F1 sebagian besar dihasilkan dari sayap belakang. Sudut kemiringan sayap belakang sering jadi penentu intensitas downforce yang dihasilkan. Hal ini bisa dilihat di sirkuit Monaco dan Monza Italia.
Di Monako mobil F1 di pasang sayap belakang yang besar karena sirkuit yang penuh tiukungan sehingga membutuhkan gaya downforce yang lebih besar. Sebaliknya Monza adalah sirkuit yang penuh jalur lurus, mengurangi gaya drag jadi tujuan utama sehingga mobil dipasang sayap belakang yang hampir rata flat.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun