Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi

Berikat Janji

11 April 2021   20:46 Diperbarui: 11 April 2021   21:17 79 6
Janji
Satu hal yang kubenci.
Kata orang janji itu bukti dicintai.
Maka aku benci janji,
Karna takkan mampu menyanggupi.

Aku seorang pecinta,
Bukan pengumbar rasa dengan kata.
Aku seorang pengagum,
Bukan penebar pesona dengan senyum.

Banyak janji dipuja-puji.
Banyak rasa dibuat mesra.
Berjanji untuk menemani dan menikahi,
Tak menjamin untuk tidak pergi dan mengakhiri.

Janji laksana ikatan sakral yang suci.
Haram hukumnya mengkhianati.
Walau kadang bukan pengkhianatan menantang.
Melainkan keadaan membentang jadi sandungan

Ahdiyati robbi..
Jika semesta memaksaku berjanji kini.
Aku janji akan mencintai, barangkali menyakitimu lagi.
Tapi satu hal yang pasti, aku tak mengenal kata pergi.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun