Mohon tunggu...
KOMENTAR
Foodie Pilihan

Terkadang, Mi Bisa Memicu Debat Kusir

29 Maret 2021   22:17 Diperbarui: 29 Maret 2021   22:43 413 26
Sebagai orang yang masih tinggal indekos, alias merantau, mi adalah salah satu makanan yang terkadang menjadi paling enak di momen-momen tertentu. Salah satu momen paling membuat mi terasa lezat adalah 'tanggal tua'.

Nahasnya, tanggal tua, bukan lagi hanya terjadi pada akhir bulan, justru juga bisa terjadi saat awal bulan. Ketika orang lain sedang berlomba mengeluarkan uang berwarna biru dan merah saat awal bulan, saya justru mengeluarkan uang paling besar warna ungu atau ungu-kebiruan, dan paling sering warna coklat muda.

Syukurlah, masih ada yang dikeluarin, daripada tidak sama sekali dan ngutang ke warungnya, kan?

Kalau bisa bayar, tidak masalah. Bagaimana kalau tidak? Malu.

Itulah mengapa, ketika uang yang dikeluarkan sudah berwarna coklat muda dan warna-warna pudar lainnya, saya pasti akan melirik dan mencomot bungkusan plastik berisi mi. Saat seperti inilah, saya menganggap mi adalah penyambung nafas surga dunia saya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun