Mendengar pernyataan 'cinta tak harus memiliki', 'cinta sampai mati', dan 'cinta itu buta' sudah biasa, bukan? Begitu pula dengan film yang bertemakan cinta. Pasti tidak akan jauh-jauh dari tiga ucapan tersebut---yang kemudian menjadi bahan baku dalam membuat ceritanya. Berbicara soal cinta, konon seseorang perlu usaha keras untuk mendapatkannya (baca: memperoleh persetujuan).