[caption id="attachment_299366" align="aligncenter" width="300" caption="Balerina necklace"][/caption] Saya menyenangi  Craft alias kerajinan. Membuat kerajinan  di rumah memang menyenangkan dan saya memang doyan yang namanya Artwork sejak kecil. Alm.nenek saya pintar sekali menjahit, menyulam pokoknya top deh! beliau sempat mengajarkan aneka macam jahitan french style,chain stitch dll. Selain mengurus rumah tangga, saya harus menyempatkan waktu untuk menghibur diri sendiri, nah... membuat kerajinan  salah satunya obat anti stress saya. Sumber inspirasi saya dapatkan dari etsy.com, suatu situs asal amerika tempat jual-beli variasi kerajinan tangan dari A- Z. Dari etsy.com pula saya menyenangi aksesoris yang unik/quirky, kitsch,retro,vintage dan tentunya kawaii. [caption id="attachment_299370" align="aligncenter" width="300" caption="Kokeshi tag necklace"][/caption] Saya pun kemudian tertarik dengan membuat perhiasan menggunakan mainan anak , dimana saya dapatkan sekantong plastik miniatur figure dari op-shop dan harganya cuma $2.00 saja! Saya rangkai dengan silver necklace,jump rings,lobster claw dan tidak lupa manik-manik sebagai pemanis dan tentunya tambahkan miniature figure sebagai pendant. Hasilnya kawaii...ngak kalah dengan penjual artwork di etsy.com. Dan yang terakhir kerajinan tangan dari bahan Felt/Flanel. Saya membuat plush toys ( boneka ) super mini dari bahan tersebut, untuk pola bisa di dapatkan dengan browsing di google. Tapi saya lebih suka langsung mentracing dari buku cerita anak-anak yang berwarna-warni. Membuat pola,mengguntingkan kemudian menjahitnya dengan tangan. Jahitan yang saya pakai adalah Blanket loop style. Hasilnya cute! [caption id="attachment_299372" align="aligncenter" width="300" caption="felt the cat"][/caption] Rencananya kalau hasil karya saya sudah bertumpuk...saya mau jual di hari sabtu pagi di Art Market fair,lumayan kan dollar buat kantong pribadi :) [caption id="attachment_299360" align="alignright" width="300" caption="Bird softie felt"][/caption] Tertarik berkreasi? any questions, feel free to ask me.Jangan lupa kunjungi blog saya
http://handmadeoverload.blogspot.com/ Foto : koleksi pribadi.
KEMBALI KE ARTIKEL