"Kami dari Datsun Indonesia mengadakan acara ini salah satu tujuannya memang untuk memberikan inspirasi. Empowering people Mba, ini merupakan nilai yang dianut Datsun Indonesia. Oleh karena itu kami ingin mengunjungi berbagai tempat untuk memberikan kontribusi lebih bagi masyarakat. Jadi memajukan manusianya." Kata Mas Jagat yang merupakan tim dari Datsun yang menemani kami dalam acara Datsun Risers Expedetions Etape 3. Jawaban ini terlontar karena saya bertanya mengapa Datsun ingin mengadakan CSR (Corporate Social Responsibility) bersama anak-anak Suku Dayak di Rumah Betang Panjang Saham. Acara pada hari kedua ini cukup ditunggu oleh saya dan tim. Selain penasaran seperti apakah bentuk rumah tradisional suku Dayak tersebut, bagaimana cara mereka hidup, kami juga tidak sabar untuk bermain bersama anak-anak di sana.
KEMBALI KE ARTIKEL