Grammy 2020 luar biasa, “Hidup Billie Eilish!” Pertama kali menginjakan kaki di ajang penghargaan musik itu, remaja kelahiran 18 Desember 2001, dan saudara laki-lakinya FINNEAS menyapu bersih empat piala kategori bergengsi atau yang biasa disebut "the big four," masing-masing "Record of the Year" untuk hit Everything I Wanted; "Album of the Year" lewat album
When We Fall Asleep, Where Do We Go?; "Song of the Year" lewat hit
Bad Guy dan "Best New Artist," ditambah satu piala minor “Best Pop Vocal Album” lewat album yang sama
When We Fall Asleep, Where Do We Go?. Musisi dan penulis lagu bernama lengkap Billie Eilish Pirate Baird O'Connell itu dinominasikan dalam enam kategori, dan hanya kalah di kategori “Best Pop Solo Perfomance” yang dimenangkan oleh rapper Lizzo dengan hit
Truth Hurts. Tapi, skor mereka masih imbang karena eilish juga mengalahkan Lizzo dalam kategori “Best New Artis”.
KEMBALI KE ARTIKEL