Beberapa waktu yang lalu ramai pemberitaan mengenai hilangnya objek wisata, baik di media sosial maupun media massa yang memantik warganet untuk ikut berkomentar. Objek wisata tersebut adalah Air Terjun Kedung Kandang, yang merupakan salah satu destinasi wisata di wilayah Gunung Kidul, Yogyakarta. Air terjun yang terletak di Desa Nglanggeran ini merupakan salah satu objek wisata unggulan selain Gunung Api Purba Nglanggeran. Viralnya air terjun ini dikarenakan dampak dari pembangunan Proyek Strategis Nasional Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) Borobudur.
KEMBALI KE ARTIKEL