Tak puas hanya dengan SMS, aktifitaspun di padatkan dengan BBM, WeChat, ChatOn, Whatsapp, dll yang jika saya sebutkan satu-persatu bisa dianggap sebagai bagian dari kampaye (Promosi) Aplikasi Chatt, mudahnya mengirimkan Gambar dan suara membuat penggunanya menjadi keranjingan... bahkan terkadang karena terlalu akrab di dunia Maya kehidupan nyatapun terlewatkan, lupa mandi.. lupa ngerjakan tugas... lupa jemput pacar.. dan masih banyak lagi kelupaan karena kebanyakan chatt, dan akhirnya segala keterlupaan itu di "update" kembali di status Facebook atau Twitter..
Macet ataupun putus dengan pacar bukan lagi masalah yang sangat besar (mungkin karena terbiasa hehe..) selama "Smartphone" berada di tangan selama itu pula kesedihan dapat hilang sementara, ya.. karena ada beberapa tempat yang tidak memungkinkan kita untuk selalu memegangi Smartphone. setidaknya saat itulah kita mulai teringat kembali tentang masalah....
Vendor Smartphone tak tinggal diam untuk menjawab dan melengkapi segala aktifitas penggunanya,berbagai macam aplikasi pendukung kegiatan yang kita lakukan dapat kita download dengan mudah di "Playstore atau AppleStore" pokoknya serba ada deh..... cape kalo nyebutin satu-persatu aplikasi dan fungsinya.
Namun dari kesemua hal tersebut, mari kita kembalikan fungsi "Smartphone" sebagai alat bantu komunikasi kita dengan bijak, dengan tidak melupakan hal-hal dasar dan melupakan kegiatan sosial di dunia nyata. saling berbagi Tautan yang bermanfaat dan melontarkan beberapa pendapat terhadap gejala-gejala sosial saya pikir lebih memiliki nilai, daripada kita memberitahukan kepada seluruh teman kita dengan mengupdate status "Saya lagi galau" ataupun menghujat seseorang melalui status "Dasar ga tau di untung"(gimana mau tau rugi terus sih) mari jadikan Smartphone sebagai Smartfriends, Salam...