Namun, sambutan dari Bapak Jusuf Boboy (ketua komite) waktu itu sangat luar biasa. Beliau menyampaikan cerita tentang Adolf Hitler yang di cap sebagai penjahat namun tetap menjadi pahlawan bagi orang-orang di kampung halamannya, beliau menyampaikan ini karena ada sebuah daerah di penempatan saya yang sudah di cap jelek oleh warga di desa lain. Beliau benar-benar membakar ruangan kelas yang kecil tersebut dengan semangat yang luar biasa saat menyampaikan sambutannya, dengan nada yang tegas beliau mengatakan “jika anak Leonard Haning (Bupati Rote Ndao) sarjana, itu hal yang biasa... !!!! tapi kalo dong (semua) anak samua (semua) sarjana itu luar biasa.. !!!”
Sungguh pernyataan yang luar biasa dari seorang bapak yang tamatan SMA dan berusia sekitar 60 tahun, kalimat tersebut sontak membuat ekspresi optimis dari orang tua siswa semakin terpancarkan. Tidak hanya sampai di situ, beliau juga “menyumpah” para siswa untuk tetap melanjutkan pendidikan setinggi-tingginya, dan dilanjutkan dengan “janji” orang tua untuk terus berusaha menyekolahkan anaknya hingga pendidikan tinggi. Kemudian beliau bercerita tentang seorang anak yang di mana masa mudanya iya habiskan dengan kenakalan baik di sekolah maupun di lingkungan sekitar, kenakalan tersebut bahkan sampai ke tingkat kriminal. Namun, iya selalu mendapatkan nasehat dan bimbingan dari bapak. Seiring waktu iya telah menamatkan SMA pada tahun 2002, setelah “menganggur” sampai 2004 pemuda tersebut kemudian ke Kupang. Di sana iya kemudian kuliah pada jurusan pendidikan (aku lupa jurusannya), tahun 2006 iya sempat mengambil cuti karena sang ayah meninggal dunia. Selama dua tahun dia lagi-lagi menjadi pengangguran dan sempat putus asa untuk melanjutkan kuliahnya yang telah terlantar.
Bapak usu (begitu iya menyebutnya) selalu memberi dorongan dan motivasi kepadanya, selama dua tahun setiap beliau bertemu dengan bapak pasti selalu diingatkan untuk tetap berusaha kuliah. Akhirnya dia memutuskan untuk kembali kuliah dengan modal pas-pasan, kuliah sambil bekerja sampingan (kadang jadi tukang parkir, ataupun berbisnis kecil-kecilan di kampus) iya jalani untuk menaklukkan tantangan ekonomi. Medio 2010 akhirnya iya menyelesaikan kuliahnya, tak lama setelah wisuda iya di terima sebagai guru di sebuah SMA di pinggiran Kota Kupang (Kec. Amfoang) hingga saat ini iya masih mendedikasikan diri di sana.
Aku kembali teringat, karena sehari sebelumnya aku sempat bertemu dengan beliau di upacara kematian tetangganya, beliau sangat semangat menceritakan pengalaman hidupnya seperti yang tertulis di atas. Hingga iya melontarkan kalimat “dulu memang saya nakal, bahkan berurusan dengan polisi saya sering. Namun sekarang beta sudah mau berubah, beta baru tau kalau pendidikan itu ternyata penting pak. Makanya suatu saat beta mau kembali ke sini untuk mengajar, beta mau anak-anak dong samua di sini sekolah terus biar oenale (nama suku yang mendiami oenitas) bisa maju”. Sambutan bapak Jusuf Boboy kemudian iya tutup dengan kalimat “ingat dong samua bisa sekolah setinggi-tingginya, tapi jangan sampai dong lupa sekolah dan kampung ini yang sudah beri lu ilmu dasar”.