Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Tingkatkan Imun dan Iman || Kegiatan Jum'at Taqwa, Senam, Yasinan dan Tausiyah

6 Desember 2023   11:30 Diperbarui: 6 Desember 2023   11:32 67 0
Dalam rangka meningkatkan imun dan iman tentunya harus ada stimulus dan respon antara diri dan stimulus itu sendiri. Pada peningkatan imun dan iman kali ini, Mahasiswa KKN-KI Muhamad Nur'alim (Mahasiswa Stkip Muhammadiyah Kuningan) Jamaluddin (Mahasiswa Stkip Muhammadiyah Kuningan) dan Yudi Cahyadi (Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang) gelar kegiatan rutin Jum'at Taqwa. Pada Jum'at 01 Desember 2023 di SB Hulu Langat, Selangor Malaysia.

Kegiatan ini diagendakan seacara rutin setiap sebelum kegiatan belajar dan mengajar (KBM) di hari Jum'at. Pada awal Desember ini yang bertepatan dengan hari Jum'at kegiatan diawali dengan membaca Yasin secara bersamaan lalu ditutup dengan tausyiah yang disampaikan oleh Muhamad Nur'alim.

"Ada 3 keutamaan hari Jum'at diantaranya:
1. Pahala akan berlipat ganda
2. Hari pengampunan dosa
3. Hari dikabulkannya do'a

Untuk itu pada hari jum'at ini harapannya setiap dari kita bisa memaksimalkan setiap amalan kita sehingga kita akan mendapatkan ampunan juga pahala yang berlipat ganda. " Ucap Nur'alim dalam tausiyahnya.

Tak lupa Nur'alim juga memberikan semangat dengan tepuk anak sholeh bersama-sama

Kegiatan dilanjutkan dengan peningkatan imun yaitu senam sehat yang dipimpin langsung oleh Jamaludin. Pemanasan tak pernah terlupakan bagi Jamaludin itu sendiri karena baginya itu adalah bagian terpenting dari pada olahraga itu sendiri, guna mencegah terjadinya keram atau terpeleset urat.

Pada senam sehat kali ini yaitu senam pinguin dan tekewer, yang dimana siswa sangat antusias karena senam ini sudah lama tidak di tampilkan lagi, maka dengan demikian seluruh siswa sangat aktif dalam menggerakan seluruh anggota badannya dengan intruksi dari Jamaludin.

Disamping meningkatkan iman kita juga harus meningkatkan imun sehingga ada keseimbangan diantara keduanya sebagaimana pepatah mengatakan "Jiwa yang sehat terdapat pada badan yang sehat". Maka tidak dianjurkan bagi setiap kita untuk tidak berolahraga karena sibuk belajar, begitupun sebaliknya. Sehingga terjadi ketidak seimbangan antara badan dan jiwa.

Writer : Muhamad Nur'alim
Place : Hulu Langat, Selangor, Malaysia

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun