Kejuaraan Bulutangkis All England tahun ini dilaksanakan pada 6 - 11 Maret 2012. Babak kualifikasi dilaksanakan pada hari pertama, 6 Maret 2012 sementara babak pertama dilaksanakan Rabu, 7 Maret 2012 kemarin. Beberapa atlet Indonesia yang sudah harus terhenti di babak pertama ini di antaranya adalah Simon Santoso, Tommy Sugiarto (tunggal putra); Adrianti Firdasari (tunggal putri); Alvent Yulianto / Hendra Gunawan, Angga Pratama / Ryan Saputra (ganda putra); Vita Marissa / Nadya Melati, Anneke Agustin / Nitya Maheswari (ganda putri). Sementara ketiga pasangan ganda campuran berhasil melaju ke babak kedua.
KEMBALI KE ARTIKEL