Joni, seorang direktur perusahaan swasta merasa kesal. Dalam rapat yang dilaksanakan pemilik perusahaan dan dihadiri seluruh karyawan. Dia merasa disudutkan. Sehingga suasana rapat sudah menjurus kepada sentimen pribadi. Terlebih yang mengakibatkan dia semakin merasa kesal dan jengkel. Pemilik perusahaan tidak melihat apa yang sudah dilakukan selamanya ini. Hanya melihat sebuah kesalahan kecil. Ibarat kata pepatah gajah di pelupuk mata tak tampak, kumbang di seberang lautan tampak.Lebih parahnya lagi hal ini bukan disampaikan kepadanya secara pribadi. Tetapi didepan anak buahnya. Harga dirinya direndahkan. Rapat yang tadinya diharapkan mencari solusi terhadap persoalan yang dihadapi perusahaan. Justru menjadi arena debat kusir antara dirinya dan pemilik perusahaan.