Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi

Sesaat di Dermaga

12 November 2011   05:43 Diperbarui: 13 Juli 2015   10:31 68 2

Biarkan sesaat meretas waktu mengingat alunan hati yang lalu

Biarkan rasaku menyibak tabir biru yang kini kelabu

Biarkan aku temani senja waktu menggiring resah kelu

Biarkan kepak sayap Camar mengusik lamunanku

Biarkan dentingan dawai hatiku menyimak romansa dirimu

+++

Tahukah laut, betapa besar air cintaku melingkupi birumu

Tahukan pantai, taburan asaku menghamparkan pasir putihmu

Tahukah ombak, debaran hempasan hati pada keangkuhan berkeping semu

Tahukan angin, desir nafasku meresahkan lambaian nyiur menari layu

Tahukan dermaga, sedihku meninggalkan jejak pada deretan kayu tuamu

+++

Cahaya senja masih menyelusup nakal pada kelopak mata berkaca

Keremangan ini cukup gelap pada kisi-kisi kalbu terluka

Aku terduduk menyatu waktu mendongak mega

Melihat percikan cahaya menerobos awan kelabu ungu tua

Menghirup dingin meresapi paru-paru berisi lelah udara

Gbr. dari : http://gambar.mitrasites.com

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun