Mohon tunggu...
KOMENTAR
Travel Story

Nikmatnya Suasana Embung Tambakboyo

16 November 2012   19:30 Diperbarui: 24 Juni 2015   21:13 283 0
Bagi anda yang sedang berlibur di Yogyakarta dan ingin merasakan bersantai sambil menikmati segarnya pagi hari dan sejuknya sore di Yogyakarta. Yogyakarta memang memiliki banyak wisata air, salah satunya ada sebuah tempat wisata alternative baru, lokasinya tidak jauh dari RingRoad utara di daerah Condongcatur. Objek wisata ini berupa sebuah bendungan buatan (waduk) berukuran sedang. Warga sekitar lebih mengenalnya dengan nama Embung Tambakboyo.

Embung Tambakboyo merupakan salah satu waduk yang berada di wilayah Sleman, Yogyakarta. Lokasi waduk ini terletak diantara tiga Desa yaitu Condongcatur, Maguwoharjo dan Wedomartani. Embung Tambakboyo sudah ada sejak tahun 2008, awal pembangunan dimulai pada tahun 2003 dan berjalan selama 5 tahun. Embung Tambakboyo memiliki luas 7,8 hektar dan volume tampungan sekitar 400.000 m3. Fungsi utama dari waduk ini adalah cadangan dan resapan air tanah untuk warga Bantul, Sleman, Yogyakarta, sebagai sarana pengairan, dan cadangan air untuk PDAM dimasa mendatang. Namun dalam pengembangan waduk ini sering digunakan sebagai sarana rekreasi.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun