Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN Unram Implementasikan Sistem Pertanian Tanam Benih Langsung di Desa Krama Jaya

24 Agustus 2023   13:07 Diperbarui: 24 Agustus 2023   13:19 146 0
Krama Jaya, - Para Mahasiswa KKN Pemberdayaan Masyarakat Desa (KKN-PMD) Universitas Mataram (UNRAM) yang berjumlah 9 orang telah melakukan pengimpelementasian Program Tanam Benih Langsung (TABELA) di Desa Krama Jaya, Kabupaten Lombok Barat, tepatnya di Dusun Jerangoan. Mahasiswa KKN UNRAM berkolaborasi dengan Tim BPP Kecamatan Narmada, Tim My Farm dan Kelompok Tani setempat untuk menyukseskan program ini, yang dimana program ini bertujuan untuk meningkatkan ketahanan pangan di wilayah tersebut. Program ini telah memberikan dampak positif yang signifikan bagi masyarakat setempat dan diharapkan dapat menjadi model bagi desa-desa lain dalam upaya mencapai ketahanan pangan secara berkelanjutan.

 Dalam rangka mengatasi permasalahan ketahanan pangan yang dihadapi oleh sebagian masyarakat di Desa Krama Jaya, sekelompok mahasiswa KKN-PMD UNRAM berjumlah 9 orang telah melakukan kerja sama dengan para petani setempat. Mereka bekerja bahu-membahu untuk mengimplementasikan Program TABELA yang bertujuan untuk meningkatkan produksi pangan.

Program TABELA berfokus pada sistem tanam benih langsung, yang merupakan teknik modern dalam bercocok tanam. Teknik ini memungkinkan benih ditanam langsung di lahan tanpa perlu melalui pembibitan terlebih dahulu. Hal ini tidak hanya menghemat waktu, tetapi juga mengurangi risiko kegagalan tanam dan kerugian akibat serangan hama atau penyakit yang biasanya menyerang saat bibit ditanam di tempat terpisah. Disamping itu juga dari segi biaya metode ini sangat efisien karena tidak perlu membutuhkan banyak penanam.  

Selain itu, metode tanam benih langsung juga memiliki manfaat lingkungan, seperti mengurangi erosi tanah dan kebutuhan akan air irigasi yang berlebihan. Hal ini sejalan dengan semangat pelestarian lingkungan dan upaya mitigasi perubahan iklim.

Hasil dari implementasi Program TABELA ini telah sangat positif. Produksi pangan di Desa Krama Jaya meningkat secara signifikan. Para petani merasakan manfaat dari teknik tanam yang lebih efisien ini, dan hal ini turut meningkatkan kesejahteraan mereka.

Selain meningkatkan produksi pangan, program ini juga memberikan pemahaman dan pelatihan kepada para petani mengenai teknik pertanian modern, pengelolaan sumber daya alam yang berkelanjutan, serta penggunaan pupuk dan pestisida yang ramah lingkungan. Mahasiswa KKN UNRAM berperan aktif dalam mengedukasi masyarakat, memperkuat pengetahuan petani, dan membantu mereka dalam menghadapi tantangan pertanian masa depan.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun