Mohon tunggu...
KOMENTAR
Olahraga Pilihan

Bill Gates Takluk Dalam 9 Langkah

26 Januari 2014   11:55 Diperbarui: 24 Juni 2015   02:27 271 5

Li Na mendapat hadiah uang atas prestasinya menjadi juara pertama tunggal putri Australia Open 2014 sebesar $.2.650.000,- atau sekitar Rp.28.392.100.000,-

Juara Pertama Australian Women's Masters Chess Tournament 2014 yang berlangsung dalam waktu hampir bersamaan dan  diikuti oleh Grand Master Wanita kebanggaan kita Irene Kharisma Sukandar akan mendapatkan hadiah uang $.600,- atau sekitar Rp.6.428.400,-

Betapa jomplangnya perbedaan hadiah antara tenis dengan catur. Itulah mungkin sebabnya mengapa Kasparov begitu bahagia  ketika Magnus Carlsen berhasil merebut juara dunia catur 2013 dari tangan juara bertahan Viswanatand  Anand dalam perebutan gelar juara dunia November 2013 di Chennai, India. Kasparov yakin Carlsen akan mampu membawa  catur ketingkat pergaulan elite dunia dan akan  mendapat perhatian luas dari sponsor dibanding Anand yang terlalu kalem, kaku dan kurang bergaul.

Harapan itu tidak berlebihan karena jauh sebelum menjadi juara dunia, Carlsen sudah dinobatkan sebagai salah satu pria terseksi 2013 oleh majalah Cosmopolitan. Majalah Time juga menobatkannya sebagai salah satu dari 100 orang yang paling berpengaruh di dunia tahun 2013.

Magnus Carlsen lahir di Tonsbeg, Norwegia tanggal 30 November 1990. Meraih gelar GrandMaster tahun 2004 diusia 13 tahun 148 hari.  Tanggal 1 Januari 2010, dalam usia 19 tahun, Carlsen menjadi pecatur nomor 1 dunia termuda dalam dalam sejarah. Bulan Januari 2013, dalam rilis rating yang diumumkan oleh FIDE, elo rating Carlsen adalah 2861. Ini merupakan elo rating tertinggi yang pernah dicapai  oleh seorang pemain pecatur.

Keyakinan Kasparov  itu sepertinya mulai terlihat. Hanya dalam hitungan satu bulan, Carlsen sudah wara-wiri ke berbagai tempat di belahan bumi untuk mempopulerkan catur. Carlsen sengaja tidak bermain dalam turnamen kuat Tata Steel 2014 di Wijk aan Zee yang telah diikutinya selama sepuluh kali berturut-turut. Alasannya adalah bahwa ternyata Carlsen mempunyai agenda sejumlah pertemuan di Amerika Serikat.

Magnus Carlsen awal Januari melakukan perjalanan ke AS bersama dengan manajernya Espen Agdestein dan beberapa sponsor untuk  acara promosi. Pemberhentian pertama adalah Las Vegas, di mana Carlsen melakukan pertandingan simultan  terhadap dua puluh lawan. Hal khusus yang dilakukan adalah bahwa di tubuh  Carlsen dan lawan-lawannya dilekatkan alat untuk memonitor detak jantung.

Nordic Semiconduction, perusahaan perangkat lunak asal Norwegia yang merupakan salah satu sponsor Carlsen yang menyediakan alat monitor itu. Mereka berharap alat monitor detak jantung ini suatu saat  akan diperkenalkan dalam berbagai turnamen catur.

Sekitar seminggu kemudian, 16 januari 2014 Carlsen menjadi tamu kehormatan pada sebuah acara jamuan makan malam yang diselenggarakan oleh investor bilioner Yuri Milner. Pengusaha kakap Rusia ini adalah salah satu investor Facebook, Twitter, Spotify dan Groupon. Jamuan makan malam diadakan di mansion Milner seharga lebih USD.600.000.000,-  di Silicon Valley. Hadir dalam jamuan ini beberapa CEO perusahaan perangkat lunak kelas dunia.

Setelah acara makan malam, Carlsen bermain catur dengan beberapa CEO antara lain: Art Levinson ketua dewan direksi Apple sejak Steve Job meninggal bulan oktober 2011. Carlsen juga bermain catur melawan Mark Zuckerberg, CEO Facebook.

Sehari kemudian, Carlsen bergabung dalam acara yang digelar di Museum Sejarah Computer Churchill Club, dimana dia diwawancarai selama satu jam oleh Peter Thiel seorang entrepreneur Amerika pemilik perusahaan  Modal Ventura dan manajer Hedge Fund (salah satu pendiri Paypal). Mereka bukan hanya membahas catur tetapi juga misalnya membicarakan  kekuatan dan kelemahan komputer, cara berfikir cepat dan pentingnya makan dengan baik.

Puncaknya tentu saja 19 januari 2014 di London, dimana Carlsen bertemu dengan nama besar dalam bidang teknologi: Bill Gates (58) pendiri Microsoft dan orang terkaya  nomor dua dunia  versi Forbes di belakang pengusaha Meksiko Carlos Slim. Keduanya menjadi tamu di acara Skavlan, sebuah acara talk show populer di televisi Norwegia-Swedia. Acara dipandu oleh wartawan Norwegia Fredrik Skavlan. Tamu yang pernah hadir diacara ini antara lain: Michael Palin, Sinead O’Connor, Bruno Mars, Robbie Williams, Jon Bon Jovi, Kevin Costner dan Will Smith.

Mereka berdua bermain catur kilat (blitz). Jam catur distel dengan waktu Carlsen 30 detik melawan  Gates yang memegang buah putih  2 menit. Hasilnya, Gates mat hanya dalam 9 langkah. Berikut notasi dan diagramnya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun