Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud Pilihan

Pindah, Kadang Susah Kadang Senang

1 Desember 2014   03:06 Diperbarui: 17 Juni 2015   16:24 25 1

Dewasa ini banyak orang berbondong-bondong melakukan perpindahan ke kota untuk mencari pekerjaan. Nah itulah urbanisasi. Secara jelas urbanisasi adalah perpindahan yang dilakukan dari desa ke kota. Urbanisasi merupakan satu masalah yang cukup serius. Perpindahan penduduk yang sangat banyak yang terjadi karena adanya faktor pendorong yang ada dalam diri mereka. Contohnya, biasanya orang desa itu berpikir, kalau mereka mencari pekerjaan di luar kota mereka akan mendapatkan banyak uang, karena mereka hanya melihat dari satu sudut pandang, yaitu mereka hanya melihat orang-orang kaya yang bekerja di kota, dan mereka bisa mendapat uang banyak atas apa yang mereka kerjakan. Mereka beranggapan bahwa kota-kota besar akan menyediakan lapangan pekerjaan yang banyak. Anggapan mereka tentang hal itu tidak salah, sebab di kota besar memang menyediakan lapangan pekerjaan yang beragam. Tetapi mereka tidak berpikir bahwasannya tidak gampang untuk mendapatkan pekerjaan di kota besar. Mereka harus punya keahlian khusus jika mereka ingin mendapatkan pekerjaan dengan hasil yang memuaskan.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun