Sidoarjo menjadi salah satu incaran bagi pendatang dari luar daerah untuk mencari nafkah maupun mencari tempat tinggal. Hal ini dikarenakan letak Sidoarjo yang berdekatan dengan Kota Surabaya, kota terbesar kedua di Indonesia. Biaya hidup yang murah dibandingkan dengan Kota Surabaya membuat nilai tambah bagi pendatang untuk datang ke Sidoarjo. Bayangkan saja Kabupaten seluas 634,38 km2 ini, memiliki 2.117.279 jiwa penduduk pada tahun 2015 dengan laju pertumbuhan sebanyak 1,60% dari tahun sebelumnya. Laju pertumbuhan tersebut bahkan lebih tinggi dibandingkan laju pertumbuhan pendudukan di Kota Surabaya
yaitu 0,52%.
KEMBALI KE ARTIKEL