Mohon tunggu...
KOMENTAR
Travel Story

Akhir Pekan Garut Jadi “Medan Magnet”

28 Oktober 2013   20:59 Diperbarui: 24 Juni 2015   05:54 240 2

Garut mungkin bisa dikatakan sebagai medan magnet , kenapa begitu ? karena setiap akhir pekan mobil – mobil bertumpuk di garut seolah-olah baja atau besi yang tertarik oleh magnet. Karena Garut tidak hanya terkenal oleh dodolnya tetapi daya tarik yang dimiliki kota Garut begitu kuat seperti gaya tarik magnet. Mulai dari wisata alam, wisata kuliner, dan pegunungan yang indah . Tidak salah lagi Garut dijuluki Swiss Van Java, Seperti halnya Swiss Garut juga dikelilingi oleh gunung – gunung yaitu Gunung Papandayan, Gunung Karacak, Gunung Cikuray, dan Gunung Guntur.

Tidak salah lagi begitu banyak wisatawan baik lokal maupun mancanegara berdatangan ke Garut. Terbukti dengan jika akhir pekan datang jalan Garut begitu macet terutama akses menuju Bandung ( Leles, Kadungora samapai Nagreg) selalu dibanjiri mobil – mobil yang kebanyakan plat nomornya B dan D .

Terkadang jalur menju Bandung disatu jalurkan, jalan yang relatip masih sempit dengan volume kendaraan yang banyak, terlebih lagi ada proyek pelebaran jalan yang mungkin menambah kemacetan di garut, dan juga delman – delman di Leles menambah kemacetan akhir pekan di Garut. Bunyi klakson yang begitu ramai memeriahkan suasana akhir pekan di Garut.

Kekayaan pariwisata yang ada di Garut begitu banyak, hanya saja kurang di tunjang dengan fasilitas seperti akses jalan yang baik, jika semua fasilitas penunjang yang ada di Garut telah terpenuhi mungkin Bali juga bisa kalah loh sama Garut =))

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun