Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

Jurnalisme Keberagaman dalam Era Masa Kini

25 Maret 2017   01:48 Diperbarui: 25 Maret 2017   10:00 464 0
Jurnalisme keberagaman menurut Usman Kansong (2017) yaitu keragaman dan perbedaan dari suatu hal. Dalam acara bedah buku Jurnalisme Keberagaman yang dilakukan oleh Usman Kansong selaku penulis serta bekerja sama dengan beberapa pelaku media di Yogyakarta dan bertempat di Kampus 4 Universitas Atma Jaya Yogyakarta. Dalam acara tersebut dibahas secara mendalam mengenai isi dari buku serta pandangan-pandangan dari pelaku media mengenai jurnalisme keberagaman yang baru ada di dunia jurnalisme. Jurnalisme keberagaman ini merupakan hal baru di bidang maupun di dunia jurnalistik sehingga hanya sedikit bahkan belum ada pembahasan mengenai hal ini. Masalah utama dalam dunia media saat ini yaitu keberpihakan atau dominasi yang dilakukan media terhadap kelompok mayoritas pada suatu isu tertentu. Dominasi dan keberpihakan ini harus diatasi oleh media dengan mengikuti kode etik jurnalistik yang ada agar tercipta suatu keberagaman dalma masyarakat, hal ini disampaikan oleh Lukas Ispandriarno dari sisi akademis selaku dosen Atma Jaya Yogyakarta. Bapak Lukas juga mengatakan bahwa keberagaman harus ada bukan hanya pada kehidupan masyarakat tetapi juga pada kehidupan media yang sudah jelas menjadi acuan bagi kehidupan masyarakat. Dalam hal ini diartikan bahwa media memiliki pengaruh besar terhadap kehidupan masyarakat atau publik karena hal apapun yang disajikan oleh media merupakan hal yang dicerna dan dipahami oleh masyarakat sehingga akan membentuk persepsi dan juga karakter masyarakat.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun