(9/7)Â Mahasiswa Program Studi Psikologi UNTAG Surabaya menyelenggarakan sebuah pelatihan dengan topik "Aktivitas Positif untuk Melindungi Anak dari Gadget" pada Jumat, 28 Juni 2024 yang dilaksanakan di Pendopo Kecamatan Sukolilo, Surabaya. Pelatihan ini dihadiri oleh beberapa orang tua anak usia dini yang berasal dari berbagai kelurahan di Kecamatan Sukolilo dan beberapa mahasiswa yang berperan sebagai pemateri sekaligus penanggungjawab keberlangsungan pelatihan. Di dalam pelatihan tersebut, mahasiswa memberikan materi sesuai dengan topik dan kemudian mengenalkan Alat Peraga Edukatif sebagai media penanggulangan agar anak terhindar dari gadget.
KEMBALI KE ARTIKEL