Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Alam & Tekno

Jenis dan Perbedaan Alat Ukur

18 September 2022   23:02 Diperbarui: 18 September 2022   23:11 3527 1
Menurut ahli, Amik Rusdianto dkk, dalam tulisannya mengenai Instrumentasi dan Alat Ukur mengatakan bahwa alat ukur merupakan suatu alat yang digunakan untuk melakukan proses inspeksi terhadap suatu benda. Beliau juga mengatakan bahwa alat ukur adalah perangkat yang dapat digunakan untuk mengukur dimensi atau sudut. Di kutip dari KBBI alat ukur adalah perkakas untuk mengukur (mencocokkan, mengetahui) jarak, bobot, luas, panas, getaran, kecepatan, tegangan, tekanan, volume, dan sebagainya. Sedangkan, menurut sumber lain ‘Wikipedia’ Alat ukur adalah alat yang digunakan untuk mengukur benda atau kejadian tersebut. Alat ukur sangat sering di gunakan di dalam kehidupan sehari-hari contohnya  mistar, jangka, dan meteran. Kita pasti pernah mengira bahwasanya alat ukur hanya mengukur panjang suatu benda tapi tidak hanya itu, alat ukur juga dapat mengukur suhu badan seperti termometer, mengukur daya listrik yang digunakan seperti kwhmeter, menghitung waktu seperti stopwatch dan masih banyak lainnya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun