1 April 2014 03:35Diperbarui: 24 Juni 2015 00:14210
Bekerja dan belajar, kombinasi yang tak berujung hingga masa yang akan ditetapkan. Meneguhkan diri dan terus berusaha menelurkan manfaat. Dalam bekerja memang ada pasang surutnya, tatkala surut janganlah putus asa. Rezeki Allah seluas langit dan bumi, Dia lah yang Maha Pemberi Rezeki. Tentunya kita tidak bisa memastikan, upaya yang keberapa nanti yang bakal menghasilkan return point. Tengoklah game angry birds, siapapun hampir pasti tahu dan bahkan pernah memainkan angry birds. Aku sendiri memainkan angry birds setelah melihat putriku berusia 5 tahun asyik memainkannya. Pertama main di hp android samsung galaxy ace kemudian pakai komputer tablet galaxy tab. Hingga saat ini, game tersebut sudah diunduh 1,7 miliar kali. Sebuah game yang sangat fenomenal. Game yang pertama keluar di tahun 2009 di platform ios Apple ternyata memiliki sejarah panjang dan melelahkan. Game angry birda dibesut oleh perusahaan Rovio asal Finlandia. Rovio bermula dari tahun 2003 tatkala 3 mahasiswa Universitas Teknologi Helsinki (Niklas Hed, Jarno Vakebainen, dan Kim Dickert) bergabung membuat sebuah aplikasi game dalam lomba yang diselenggarakan Nokia. Pada tahun 2005 mereka mendirikan Relude dan mencari pendanaan. Lantas nama perusahaan berubah menjadi Rovio Mobile. Kurang dari 2 tahun sejak berdiri, perusahaan tersebut akhirnya memecat 50 karyawan sehingga tersisa 12 orang karena tidak mampu menggajinya. Bisnis mereka masih seret, di luar harapan. Hingga tahun 2009, Rovio sudah menelurkan 51 aplikasi permainan namun tak satupun yang meledak di pasaran. Meskipun merek telah bekerjasama dengan perusahaan game besar seperti EA dan Namco. Suatu saat Niklas Hed merasa mendapat intuisi sesudah melihat screenshot game yang dikembangkan desainernya. Seekor burung yang menembus benturan blok susunan balok-balok. Delapan bulan selanjutnya dari Maret 2009 tim mengembangkan versi awal game angry birds. Suatu hari Niklas Hed menunjukkan game tersebut kepada sang ibu. Spontan sang ibu sangat tertarik denga game angry birds. Hed makin yakin bahwa game itu akan laku keras di pasaran. Pada bulan Desember 2009 game versi pertama angry birds diluncurkan untuk platform ios apple. Keyakinan Hed tidak salah, rilis petama angry birds meledak di pasaran. Digemari oleh semua orang dari segala umur. Penggemar permainan angry birds makin luas setelah diluncurkan kembali untuk platform android, windows phone, dan symbian.
Diperlukan 51 upaya merilis game sebelum akhirnya game mereka bisa menemukan angry birds. Dari tahun 2005 hingga mereka bisa menciptakan angry birds di tahun 2009. Bagaimana pendapat anda.
Jixie mencari berita yang dekat dengan preferensi dan pilihan Anda. Kumpulan berita tersebut disajikan sebagai berita pilihan yang lebih sesuai dengan minat Anda.