Mohon tunggu...
KOMENTAR
Kebijakan

Kejaksaan Agung dan KPK Sinergi Berantas Korupsi

8 Januari 2025   19:09 Diperbarui: 8 Januari 2025   19:09 42 2

Kejaksaan Agung dan KPK Perkuat Sinergitas dalam Pemberantasan Korupsi  

Jakarta, 8 Januari 2025 -- Kejaksaan Agung RI dan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus memperkuat komitmen bersama dalam pemberantasan korupsi di Indonesia. Pada Rabu, 8 Januari 2025, Jaksa Agung RI Burhanuddin menerima kunjungan Ketua KPK Komjen Pol. Setyo Budiyanto beserta jajaran di Gedung Utama Kejaksaan Agung, Jakarta. Pertemuan ini menjadi langkah strategis untuk memastikan koordinasi yang lebih baik antara kedua lembaga.  

Dalam keterangannya, Jaksa Agung menegaskan bahwa hubungan Kejaksaan Agung dan KPK telah berjalan harmonis tanpa ada persaingan. "Pertemuan hari ini merupakan langkah awal untuk hubungan dan kinerja kedua lembaga ke depan yang lebih baik lagi," ungkap Burhanuddin.  

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun