Ketua DPW LDII Sulsel Apresiasi Proyek Perubahan Kakanwil Kemenag Sulsel, Luncurkan Pedoman Moderasi Beragama LEMPUÂ
Makassar -- Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Provinsi Sulawesi Selatan, H. Asdar Mattiro, S.Sos., M.I.Kom, memberikan apresiasi tinggi atas peluncuran pedoman moderasi beragama, LEMPU (toleran, moderat, adaptif, unggul), yang diselenggarakan oleh Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama Sulsel. Kegiatan yang dihelat di Hotel Novotel Makassar pada Rabu (30/10/2024) ini menjadi bagian dari proyek perubahan yang diprakarsai oleh Kakanwil Kemenag Sulsel, H. Muh. Tonang, yang juga peserta Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) tingkat II tahun 2024.
Dalam acara tersebut, Sekretaris Jenderal Kementerian Agama RI, Prof. Ali Ramdani, menyampaikan dukungan melalui sambungan virtual, menegaskan pentingnya moderasi beragama sebagai landasan dalam menjaga kerukunan masyarakat yang majemuk di Indonesia. Proyek perubahan yang digagas oleh H. Muh. Tonang ini diharapkan menjadi langkah konkret dalam membangun ekosistem toleransi dan penghargaan terhadap keberagaman di Sulawesi Selatan.