Jakarta -- Kejaksaan Agung, melalui Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Umum (JAM PIDUM), bersama dengan Indonesia Ocean Justice Initiative (IOJI) menyelenggarakan lokakarya bertema "Penguatan Penegakan Hukum Perlindungan Ekosistem Laut dan Pesisir dalam Mengatasi Perubahan Iklim" pada Selasa, 29 Oktober 2024, di Hotel Veranda, Jakarta. Kegiatan ini melibatkan beragam pemangku kepentingan, termasuk Kementerian Kehutanan RI, Kementerian Lingkungan Hidup RI, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), lembaga internasional, peneliti, serta peserta lokakarya lainnya.