Mohon tunggu...
KOMENTAR
Halo Lokal Pilihan

Refleksi HUT 15 Tahun Kabupaten Labuhanbatu Selatan

21 Juli 2023   19:52 Diperbarui: 21 Juli 2023   20:00 605 3

Tanpa terasa kabupaten Labuhanbatu Selatan sudah menginjakkan usia ke 15 tahun, tepat 21 Juli 2023 menjadi hari jadi kabupaten Labuhanbatu Selatan.

Usia 15 tahun ibarat remaja lagi mencari jati dirinya tentunya masih banyak hal yang harus terus di benahi dari berbagai hal yang menjadi tanggung jawab pemerintah.

Di usia 15 tahun kami masyarakat berterima kasih kepada pemerintahan kabupaten Labuhanbatu Selatan yang terus bekerja maksimal untuk meningkatkan pelayanan di masyarakat.

Labuhanbatu selatan dengan jargon santun berkata bijak berkarya tentunya pemerintahan saat ini kami yakin terus berusaha memenuhi keinginan masyarakat yang makmur, sejahtera dan bermartabat.

Di usia 15 tahun berdirinya kabupaten Labuhanbatu Selatan melihat kembali apa yang perlu untuk di benahi dari kacamata masyarakat kiranya menjadi masukan yang berarti bagi pemerintah kabupaten Labuhanbatu Selatan kedepannya.

Ada beberapa hal yang kiranya kedepan perlu mendapat perhatian tentunya hal ini menjadi kebutuhan dasar dari masyarakat.

1. Bidang Pendidikan

Pelayanan pendidikan terus menjadi hal yang wajib diperhatikan kedepannya di usia 15 tahun Kabupaten Labuhanbatu Selatan perbaikan gedung sekolah belum berbanding lurus dengan upaya peningkatan sumber daya manusia yang menangani bidang pendidikan.

Belum terlihat prestasi siswa yang merata yang bisa berprestasi di tingkat provinsi maupun tingkat nasional.

Dana BOS yang sepenuhnya untuk memenuhi kebutuhan pendidikan selama 15 tahun berjalan masih belum terjadi perkembangan yang signifikan hanya sebatas pelayanan minimal yang masih bisa dilakukan.

Kita ingin melihat kualitas pendidikan di Labuhanbatu selatan mengalami peningkatan dari segi kualitas lulusan di tingkat SD dan SMP yang menjadi kewenangan pemerintah kabupaten.

Kesejahteraan guru masih menjadi persoalan nasional tentunya juga ada di kabupaten Labuhanbatu selatan dimana guru honor masih memiliki jumlah yang sangat lumayan besar itu artinya pendapatan yang diterima masih butuh perhatian pemerintah.

Pendirian sekolah MAN dan MTSN di Ibukota Kabupaten Labuhanbatu Selatan sangat dibutuhkan begitu juga kampus negeri secepatnya kiranya di realisasikan.

Semoga kedepannya pemkab labusel punya terobosan untuk memacu percepatan perbaikan kualitas pendidikan di kabupaten Labuhanbatu Selatan.

2. Pelayanan Kesehatan

Memiliki rumah sakit umum Daerah yang terus di kebut pembangunannya memang menjadi salah satu hal yang baru dan ada sejak Kabupaten ini berdiri.

Namun kembali lagi masih ada keluhan masyarakat seputar pelayanan dimana dokter yang ada masih belum fokus untuk memberikan pelayanan di rumah sakit umum Daerah.

Masih banyak dokter yang buka praktek di luar rumah sakit itu artinya pendapatan yang diterima mungkin belum memadai atau kebijakan kerjasama yang masih belum begitu jelas.

Apapun itu kita masyarakat ingin sekali mendapatkan pelayanan terbaik dari rumah sakit dan yang terpenting pencegahan untuk tidak sakit harus menjadi prioritas dinas kesehatan di kabupaten Labuhanbatu Selatan.

Program mencegah sakit harus diperbanyak dan puskesmas sebagai garda terdepan pelayanan kesehatan di masyarakat harus pro aktif melakukan sosialisasi menjaga kesehatan bukan sekedar kegiatan menghabiskan anggaran.

Puskesmas harus bisa melayani masyarakat dengan baik jangan begitu masyarakat datang berobat rekomendasi rujukan terus yang utama dilakukan.

Semoga pelayanan kesehatan terus ditingkatkan kami masyarakat yang membayar pajak untuk menggaji para ASN di bidang kesehatan berharap pelayanan terbaik bisa kami dapatkan dari setiap kami datang berobat.

3. Lapangan Kerja

Persoalan kesejahteraan masih menjadi pekerjaan rumah yang belum terselesaikan pemerintah kabupaten Labuhanbatu Selatan.

Puluhan perusahaan perkebunan yang ada dikabupaten Labuhanbatu selatan jika di data para pekerjanya mungkin hanya beberapa persen saja yang asli memiliki KTP kabupaten Labuhanbatu selatan.

Perkebunan sawit begitu dominan di kabupaten ini pertanyaannya kemana hasil daerah ini dibawa berapa yang tinggal di daerah ini ternyata sangat minim sekali.

Begitu juga kestabilan harga sawit tentunya belum bisa terjaga setiap bulannya padahal ini menjadi pendapatan terbesar dari masyarakat kabupaten Labuhanbatu Selatan.

4. Perlindungan dan Keamanan masyarakat.

Narkoba masih menjadi musuh yang belum bisa di habisi di kabupaten tercinta ini. Begitu sulit memberantas narkoba yang terus merusak generasi muda.

Kiranya pemerintah punya solusi yang tentunya menghilangkan narkoba sampai ke akar-akarnya.

Keamanan dalam berusaha juga masih mengkhawatirkan dimana masih banyak pungli yang mengatasnamakan organisasi begitu juga dengan pencuri menjadi momok yang menakutkan dilingkungan masyarakat.

Hal ini memang diperbaharui peredaran narkoba yang terus terjadi. Semoga keamanan masyarakat labusel bisa terjaga.

5. Indeks Kebahagiaan Masyarakat

Kebahagiaan masyarakat dipengaruhi banyak hal tentunya suasana lingkungan yang kondusif begitu juga penyediaan tempat pariwisata keluarga.

Masih banyak potensi tempat wisata yang belum di kelola dengan baik, penanganan lingkungan juga belum tertata rapi.

Kesemrawutan pasar pagi dan peraturan mendirikan bangunan yang tidak berjalan dengan semestinya memberikan pandangan yang tidak sedap sekaligus menurunkan rasa bahagia di benak masyarakat.

Harapan kita semoga fasilitas umum terus diperbaiki trotoar sepanjang jalan protokol ibukota kabupaten Labuhanbatu Selatan kiranya dibangun untuk membudayakan jalan kaki yang baik untuk kesehatan.

Indeks kebahagiaan masyarakat kabupaten Labuhanbatu Selatan  semoga terus meningkat tentunya dibarengi dengan upaya pemerintah yang terus memberikan pelayanan terbaik.
 
***
Masih banyak kekurangan yang harus dibenahi pemerintah kabupaten Labuhanbatu Selatan agar setara dengan kabupaten lain yang sudah mapan kondisi daerahnya.

Butuh kerja keras dan kekompakan dalam lingkungan pemerintah baik eksekutif maupun legislatif.

Masyarakat juga harus juga mendukung setiap program yang akan dijalankan pemerintah kabupaten labusel demi untuk kebaikan bersama.

Akhirnya selamat ulang tahun pemerintah kabupaten Labuhanbatu selatan yang ke 15 tahun semoga kesejahteraan masyarakat terus meningkat dan bermartabat.

Salam



KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun