Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

Diesnatalis Dan Makna Natal

23 Desember 2015   19:13 Diperbarui: 23 Desember 2015   19:13 97 0
Tradisi natal kala aspek duniawi lebih menguasai, dimana budaya barat telah mempengaruhi budaya ketimuran masyarakat Indonesia. Dalam tradisi barat, peringatan natal juga mengandung aspek non-agamawi. Beberapa tradisi Natal yang berasal dari barat antara lain adalah pohon natal, kartu natal, bertukar hadiah antara teman dan anggota keluarga serta kisah tentang Santa Klaus atau Sinterklas. Fenomena persiapan natal masyarakat Nusa Tenggara Timur telah terasa ketika gereja memasuki minggu advent yang ketiga. Hiruk pikuk persiapan natal di kalangan pejabat negara, artis dan profesi lainnya sedang melanda kota Kupang. Dimulai dari Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur yang disibukkan dengan dekorasi persiapan natal bersama nasional karena dijadwalkan Presiden Joko Widodo akan mengunjungi Nusa Tenggara Timur yaitu Kota kupang untuk melaksanakan Natal bersama. Para artis yang beragama Kristen di Indonesia disibukkan dengan memamerkan jadwal berkunjung ke luar negeri dan sementara masyarakat golongan ekonomi menengah kebawah ada yang disibukkan dengan tetap mencari nafkah tambahan untuk keluarga sehingga malam natal nanti bisa berkumpul bersama dengan sanak saudara. masyarakat ekonomi menengah keatas lainnya mulai membuat desain rumah yang baru, menghias taman rumah, membuat kue natal, pohon natal dan kado-kado natal lain yang sejenisnya. Penulis merasa ada integrasi didalam masyarakat, ada diskriminasi secara ekonomi dikalangan umat kristiani. Penulis perna menyusuri sepanjang jalan di kota kupang ada rumah-rumah yang sudah mulai tertatah rapi dan sementara ada masyarakat yang hanya tenang-tenang saja karena terkendala oleh ekonomi. Gugatan penulis adalah apa hakekat dari Diesnatalis kelahiran Yesus Kristus ? manakah yang lebih utama persiapan natal yang non-agamawi atau mempersiapkan hati yang tulus untuk mengucapkan “selamat natal” kepada seluruh umat di seluruh dunia.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun