Indonesia merupakan negara yang sangat luas dengan beragam masyarakat di dalamnya, namun Indonesia tidak terlepas akan beberapa tantangan meskipun harapan masyarakat agar negara Indonesia berkembang cukup besar. Salah satu tantangan tersebut ialah budaya literasi yang kurang di Indonesia oleh masyarakat Indonesia. Berdasarkan
Education Development Center (EDC), literasi merupakan kemampuan individu dalam menggunakan potensi dan kemampuan yang dimiliki di dalam hidupnya, dengan kata lain sebagai kemampuan dalam membaca kata dan membaca dunia. Dengan era globalisasi dan harapan Indonesia yang ingin terus berkembang, masyarakat Indonesia tidak dapat terlepas akan budaya literasi. Dengan literasi, seseorang dapat memahami sebuah permasalahan baik itu pada bidang politik, ekonomi, pendidikan, dan sosial budaya di masyarakat. Berdasarkan pengalaman yang saya dapat dari SD hingga SMA, cukup sering teman yang saya miliki serta dari berita-berita yang saya baca masih banyak orang yang kurang dalam budaya literasi yang membuat salahnya informasi dan mudah percaya akan hoaks.
KEMBALI KE ARTIKEL