Mohon tunggu...
KOMENTAR
Inovasi

Canon IP 1000; Printer Minimalis nan Setia

27 Mei 2014   03:41 Diperbarui: 23 Juni 2015   22:04 1443 0
[caption id="" align="aligncenter" width="218" caption="dalikin.wordpress.com"][/caption]

Canon IP 1000? Mungkin banyak dari anda yang bertanya-tanya tentang tipe printer tipe ini, emang ada? Canon IP 1000 merupakan salah satu produk printer keluaran Canon yang sekarang sudah tidak diproduksi lagi. Mungkin bisa dibilang printer ini merupakan printer jadul, namun printer inilah yang setia menemani saya selama hampir 5 tahun ketika saya masih duduk dibangku sekolah menengah pertama (SMP) dan sekolah menengah atas (SMA). Pada tahun 2005, ketika saya masih kelas tiga SMP, orang tua saya menghadiakan saya satu perangkat unit komputer dan satu unit printer sebagai hadiah atas prestasi saya yang berhasil mendapatkan peringkat ke 3 di kelas. Saya pun sangat gembira, karena saya sangat menginginkan komputer pada saat itu dan sayapun tidak usah bersusah payah pergi ke rental komputer untuk mengetik dan mencetak tugas-tugas saya.

Kesan pertama yang saya dapatkan terhadap printer Canon IP1000, printer ini memiliki desain yang unik dan minimalis. Saya suka perpaduan warna printernya, hitam dan abu-abu. Cara penggunaannya pun gampang dan tidak rumit, tidak serumit printer-printer zaman sekarang. Canon IP 1000 ini memiliki head print yang terpisah dari inktank cartridge, jadi saya tidak perlu khawatir jikalau ada kesalahan ketika saya me-refill tinta ke dalam head print. Cara pengisian tinta pun gampang, kita hanya perlu menyuntikan tinta ke dalam sebuah tabung kecil yang sudah disediakan oleh produk tinta printer yang saya beli kemudian tinggal teteskan tinta dari tabung kecil tersebut ke dalam canvas head printernya. Gampang dan tidak bikin was-was bukan. Dari segi hargapun, Canon IP1000 ini tergolong printer dengan harga beli yang murah, sebenarnya saya tidak tau berapa harga printer ini ketika dibeli dulu oleh orang tua saya, namun ketika saya googling, saya mendapatkan kalau harga printer ini sekitar 400 ribuan,

Banyak hal yang saya lakukan bersama dengan printer ini, diantaranya:

1. Mencetak photo

Hal pertama yang saya lakukan ketika mendapatkan printer Canon IP 1000 ini ialah mencoba kualitas tinta warnanya, mulailah saya bereksperimen dengan mencetak photo-photo pemain sepak bola kesayangan saya seperti Francesco Totti. Sebagai anak yang baru gede (ABG) pada masa itu, saya sangat suka mengkoleksi photo-photo artis idola. Dengan bantuan printer mungil nan hebat ini, saya bisa mencetak photo-photo artis kesayangan saya tersebut dan bisa saya tempel di dinding kamar. Kualitas tinta warnanya sangatlah tidak mengecewakan, saya bisa mencetak berbagai photo dengan kualitas yang bagus dan memuaskan. Head print warnanya pun terbilang cukup awet, kurang lebih tiga tahun daya tahan head print warnanya bersama saya. Saya tidak memakai tabung infuse atau perangkat tambahaan lainya loh. Luar biasa bukan?

2. Membantu dalam mengerjakan tugas sekolah

Printer canon IP 1000 ini sangat membantu saya dalam mengerjaan tugas-tugas yang seabrek selama duduk di bangku SMP dan SMA. Penggunaan tinta pada printer ini pun ini juga irit. Untuk satu kecing tabung refill, saya bisa mengeprint puluhan lembar tugas sekolah. Sangat hemat untuk kantong anak sekolah

3. Membantu dalam mendapatkan uang jajan tambahan

Dikarenakan rumah saya yang berdampingan dengan rumah kost, ada beberapa mahasiswa yang menggunakan jasa saya untuk pengetikan tugas mereka dan juga skripsi. Hal ini membuat saya mendapatkan uang jajan tambahan dari jasa tersebut dan tidak bisa dipungkiri bahwa peran dari Canon IP 1000 ini sangatlah besar dalam membantu saya pada jasa pengetikan. Printer ini tahan banting menurut saya. Puluhan lembar sampai ratusan lembar tugas ataupun skripsi bisa saya print dalam waktu satu malam tanpa adanya hambatan. Canon IP 1000 ini masih dalam kondisi bagus dan tidak bandel untuk digunakan dalam tugas-tugas berikutnya.

Produk printer Canon ini sangat berkesan bagi saya. Ketika printer ini dimakan usia, saya masih mencoba untuk mempertahankan printer ini. Dikarenakan kualitasnya, saya memilih untuk memperbaikinya ketimbang untuk membeli printer yang baru. Namun sayang usaha saya mencapai batas, printer kesayangan ini tidak bisa digunakan lagi. Saya memutuskan untuk membeli printer baru dan pilihan saya tetap jatuh pada produk Canon. Saya sudah merasakan kualitas printer dari produk Canon. Bagaimana dengan Anda?

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun