Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud Pilihan

Meneropong Sisi Positif BMI Hong Kong

8 September 2014   00:29 Diperbarui: 19 April 2016   11:48 184 5
Jika  terlihat penulisnya dari Hong Kong,  pasti dari BMI. Jika Anda  termasuk yang alergi BMI mungkin akan keluar kalimat , aaah BMI pasti yang di bahas seputar urusan pembokat" , baiklah saya terima. Tapi kali ini saya akan  mengajak Anda  untuk sedikit melihat sisi lain dari rutinitas kami yang mungkin di anggap bukan kelas Anda.

Hong Kong negara yang menjunjung tinggi persamaan hak, tanpa memandang latar belakangnya. Pemerintah Hong Kong menerapkan wajib libur setiap hari minggu dan publik holiday. Kemudian atas persetujuan kedua belah pihak, majikan dan kungyan (sebutan pembantu di Hongkong), bisa di ganti hari lain atau bisa juga di ganti dengan uang tergantung kesepakatan.

Menurut  data dari Imigrasi Hong Kong  hingga januari 2013 jumlah BMI mencapai 149.56 orang. (sumber BeritaTKIHK). Mereka di beri kebebasan berorganisasi, ber asosiasi, atau membentuk perkumpulan2 lainya, sehingga bisa mengakomodir jiwa jiwa kreatif dan kritis para BMI.  Tercatat sampai saat ini ada: 56 organisasi bernuansa keagamaan ( dakwah),  5 perpustakaan, dan 17 organisasi umum. sumber www.ddhongkong.org.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun