Real Madrid tampil dengan kekuatan terbaiknya kali ini. Trio MBV menjadi andalan di lini depan dimana masing-masing dari mereka mencetak satu gol.
Sebaliknya Atalanta mengandalkan duet Charles de Kateleare dan Ademola Lookman di lini serangnya. Duet penyerang ini hanya mampu menghasilkan dua gol dan tak mampu menyelamatkan tim mereka dari kekalahan.
Penyerang utama Madrid, Kylian Mbappe, langsung membawa Madrid unggul 1-0 ketika laga baru berjalan sepuluh menit. Mendapatkan umpan terobosan dari Brahim Diaz, Mbappe sukses menjebol gawang Atalant dengan tembakan kaki kanannya.
Atalanta mencoba membalas empat menit kemudian. Sebuah percobaan Ademola Lookman hanya membentur pemain Madrid.
Upaya Madrid memperbesar keunggulan dicoba dituntaskan Mbappe. Penyerang andalan Madrid tersebut mendapatkan sebuah umpan lambung dan meneruskannya dengan tembakan ke arah gawang. Namun kali ini mampu diselamatkan kiper Atalanta, Carnesechi.
Kylian Mbappe selanjutnya menderita cedera dan terpaksa meninggalkan lapangan pada menit 35. Pelatih Carlo Ancelotti memasukkan Rodrygo sebagai pengganti.
Madrid kemudian hampir saja menambah keunggulan mereka menjadi 2-0 padamenit 40 lewat Antonio Rudiger. Sayang, sundulan pemain belakang Madrid ini masih melenceng di sisi gawang.
Menjelang berakhirnya babak pertama, Atalanta akhirnya sukses menyamakan kedudukan. Aksi Aurelien Tchouameni menjegal Sead Kolasenic berbuah pinalti buat Atalanta. Dan Charles de Kateleare yang maju sebagai eksekutor sukses menjalankan tugasnya pada menit 45+2.
Skor menjadi 1-1 di babak pertama.
Pada babak kedua Madrid kembali memimpin setelah laga berjalan lebih dari sepuluh menit. Vinicius Jr membawa Madrid unggul lewat sepakan kaki kirinya yang bersarang di pojok kiri gawang lawan pada menit 56.
Tiga menit berselang, Madrid makin menegaskan keunggulan mereka menjadi 3-1. Pemain gelandang, Jude Bellingham sukses memaksimalkan umpan dari Vinicius dengan tembakan kaki kirinya.
Enam menit kemudian, Atalanta berhasil memperkecil ketinggalan mereka. Sebuah umpan dari Lazar Samadzic berhasil dimaksimalkan oleh Ademola Lookman.
Skor menjadi 2-3.
Ketinggalan satu gol Atalanta terus mengejar. Pada waktu tambahan menit 90+4 Atalanta hampir saja mampu menyamakan kedudukan. Sebuah umpan Lookman yang mengarah ke gawang diteruskan dengan sebuah sontekan oleh Mateo Retegui. Namun bola hanya melambung.
Hasil ini menjadikan Atalanta menempati posisi 9 klasemen sementara dengan poin 11. Sedangkan Madrid berada di posisi 18 dengan poin 9.
(EL)
Yogyakarta, 11122024