Mohon tunggu...
KOMENTAR
Catatan

Refleksi Hari Buruh : Tentang Kesejahteraan Perawat

1 Mei 2015   15:55 Diperbarui: 17 Juni 2015   07:29 496 2
Hari Buruh sedunia dirayakan pada hari ini, 1 Mei. Asal mula hari buruh ini adalah usaha gerakan serikat buruh untuk merayakan keberhasilan sosial dan ekonomi para buruh. Sebelumnya, hari buruh bukanlah hari libur nasional di Indonesia sampai Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menandatangani Perpres yang menetapkan 1 Mei sebagai hari libur nasional tahun 2013 lalu.

Ribut-ribut mengenai hari buruh, sebenarnya buruh itu apa?

Disadur dari wikipedia, buruh adalah manusia yang menggunakan tenaga dan kemampuannya untuk mendapatkan pendapatan baik berupa uang maupun hal lainnya kepada pemberi kerja, majikan/bos ataupun pemimpin tempat kerjanya. Kata 'buruh' selalu berkonotasi negatif, merujuk kepada mereka yang melakukan pekerjaan kasar, kotor, dan memerlukan tenaga yang besar. Beda dengan mereka yang menggunakan otaknya untuk bekerja, sebutannya adalah karyawan atau tenaga kerja. Pada esensinya, baik mereka yang bekerja dengan tenaga ataupun dengan otaknya sama-sama buruh.

Dengan kata lain, dapat disimpulkan selama anda bekerja dibawah perintah dan pengawasan orang lain, maka anda adalah seorang buruh, sekalipun pekerjaan yang dilakukan bukanlah pekerjaan berat dan kotor.

Perawat juga adalah buruh, karena mereka bekerja di bawah naungan institusi rumah sakit, klinik atau institusi pendidikan. Tidak termasuk mereka yang mendirikan klinik mandiri dan tidak akan dibahas di tulisan ini.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun