Tiga puluh September, suatu peristiwa yang tidak boleh terlupakan bagi seluruh rakyat Indonesia. Pemberontakan yang dilakukan kelompok PKI terhadap pemerintahan yang sah, yaitu NKRI. Peristiwa tragis yang telah memakan banyak korban termasuk 6 perwira tinggi TNI. Perwira tinggi tersebut antara lain Letjen TNI Ahmad Yani, Mayjen TNI Raden Suprapto, Mayjen TNI Mas Tirtodarmo Haryono, Mayjen TNI Siswondo Parman, Brigjen TNI Donald Isaac Panjaitan, Brigjen TNI Sutoyo Siswomiharjo. Mereka, pejuang Indonesia yang disiksa secara sadis, dibunuh dan dibuang kedalam sebuah sumur yang bergaris tengah ¾ meter dengan kedalaman kira – kira 12 meter, yang kemudian dikenal dengan nama Sumur Lubang Buaya. Atas kekejaman PKI ini maka patutlah peristiwa yang terjadi di bulan September ini menjadi momen yang mengingatkan seluruh masyarakat Indonesia kepada kisah tragis yang dibuat PKI (Komunis).
KEMBALI KE ARTIKEL