Mohon tunggu...
KOMENTAR
Foodie

Walau Tak Bisa Ngafe, Nikmati Dalgona di Rumah Oke Juga

20 April 2020   07:46 Diperbarui: 20 April 2020   07:54 120 10
Minuman yang viral ini baru aku ketahui benerapa hari lalu namanya juga bentuknya,  dari sebuah kopi instant yang hanya di beri air dan gula akan mengembang seperti butter cream. Sangat membuat penasaran.  

Aku memang bukan orang yang sering nongkrong di kafe tapi kadang teman mengajak untuk sekedar refreshing rame-rame. Terakhir beberapa bulan lalu sebelum pemberlakuan social distancing.  Temanku memesan sebuah minuman unik. Aku lihat lucu seperti es krim gitu. Eh ternyata itu yang sedang booming.

Ya,  sebagai rasa kangen ngumpul dengan mereka,  gak ada salahnya membuat dalgona dari kopi instant dan minuman instan lain di rumah dengan anak-anak. Mereka suka sekali dan minta terus dibuatkan.

Awalnya aku mencoba dengan beberapa merk kopi instant atau minuman coklat instant tanpa penambahan bahan lain.  Antusias sekali karena saking penasarannya.  Dan yang terjadi adalah rasa kecewa sebab tidak mengembang seperti yang diharapkan.

Hmm sesuatu ya,  hiburan bagiku nguprek di dapur memecahkan rasa penasaran. Setelah membuka tutorial cara membuat dalgona,  akhirnya kutemukan jawabannya.

Ada merk kopi instan tertentu yang memang akan mengembang sempurna tanpa memberi bahan pengembang,  sepertinya sudah mengandung suatu bahan tertentu di dalamnya. Jadi bila menggunakan merk yang satu ini dijamin tidak akan gagal.

Ada beberapa cara pengadukan,  bisa dengan garpu,  wisk,  mixer, saringan dan botol. Eh pakai botol dan saringan ini cocok buat yang belum mempunyai mixer atau malas memegang mixer, yang dengan botol ini boleh dicoba loh bagi kaum muda. 

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun