Mohon tunggu...
KOMENTAR
Olahraga

AC Milan, Tu Sei Tutta La Mia Vita!

3 Juni 2011   16:16 Diperbarui: 26 Juni 2015   04:54 640 0
AC Milan, klub yang berbasis di kota Milan ini pada beberapa minggu yang lalu memastikan diri menjadi kampiun Serie A setelah bermain imbang dengan AS Roma 0 - 0. Kehadiran scudetto kali ini bukan hanya sangat istimewa namun memang sangat dinanti mengingat klub ini terakhir kali juara itu beberapa tahun yang lalu, tepatnya di musim 2003/2004. Waktu yang sangat lama untuk klub sebesar Milan. Keberhasilan Milan merebut scudetto menjadi makin indah mengingat dalam beberapa tahun terakhir ini Serie A hanya dimonopoli oleh satu tim 'beruntung' yaitu Inter 'Merda' Milan.

Seluruh skuad Milan sangat senang menyambut scudetto pertama mereka di bawah arahan Allegri. Milan berpesta. Dunia pun berpesta. Tak ketinggalan di Indonesia yang juga berpesta, dimana semakin lengkap ketika perayaan itu juga diisi oleh kehadiran Massaro, bintang Milan era 90-an di Hanggar Pancoran tempat dimana Milanisti Indonesia bermarkas.

Tampaknya dengan kehadiran scudetto yang ke - 18 di kota Milan akan memotivasi seluruh skuad yang ada untuk bisa memenangi lebih banyak trofi lagi di musim depan, kehadiran Ibra juga Cassano dan Boateng serta Van Bommel di musim lalu sangat banyak membantu Milan berkembang menjadi jawara Serie A tapi ingat, Milan tidak boleh lengah karena lawan lawan Milan akan berusaha sekuat mereka untuk bisa lebih ketimbang Milan jadi dipastika musim 2011/2012 Milan harus lebih banyak lagi melakukan regenerasi pemain dan memasukkan pemain bintang ke tim agar mampu bersaing secara utuh.

FORZA MAGICO MILAN! FORZA I MIEI ROSSONERI!

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun