Halal lifestyle merupakan sebuah gaya hidup yang didasarkan atas prinsip-prinsip Islam. Saat ini,
halal lifestyle tidak hanya digandrungi oleh negara dengan mayoritas Muslim akan tetapi juga tengah menjadi perhatian di negara dengan minoritas Muslim. Peristiwa ini terjadi karena
halal lifestyle tidak lagi dipandang sebagai sebuah kewajiban bagi Muslim semata akan tetapi, telah bertransformasi menjadi sebuah brand dagang yang membuka peluang bisnis yang menjanjikan. Berdasaran data yang dilansir oleh
Pew Research Center, menyebutkan bahwa pada Tahun 2050 diperkirakan populasi umat Muslim di dunia akan tumbuh hingga 75%. Angka ini menjadikan umat Muslim sebagai sebuah pangsa pasar yang menjanjikan dimasa mendatang.
KEMBALI KE ARTIKEL